17 Manfaat Kegiatan Outbound Bagi Anak SMP oleh: SMP IT AR-RUDHO

17 Manfaat Kegiatan Outbound Bagi Anak SMP

Saat ini istilah outbound sudah tidak asing didengar, hampir semua lapisan masyarakat mengenal istilah tersebut, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orangtua, bahkan saking nge-trend nya soal outbound setiap sekolah banyak yang punya anggaran untuk kegiatan ini.

Outbound sendiri merupakan kegiatan pelatihan yang dilakukan di alam, biasanya kegiatannya bersifat interaktif, santai namun memacu adrenalin, menyenangkan penuh tantangan, outbound menjadi alternatif untuk kejenuhan pembelajaran atau pelatihan yang umumnya dilaksanakan di ruangan, karena itu sekarang ini akan banyak kita temui arena-arena outbound diberbagai tempat dengan segala kelebihan yang ditawarkan. Outbound banyak disukai karena outbound mampu memberikan banyak manfaat, begitu juga apabila anak-anak yang mengikutinya.

Lalu mengapa outbound menjadi begitu digandrungi belakangan ini? Hal tersebut tak lain karena outbound memberi banyak manfaat, begitu pun jika anak-anak yang mengikutinya.

Berikut, 14 manfaat kegiatan outbound bagi anak SMP dalam pembentukan karakter:

1. Menumbuhkan Sifat Kepemimpinan.

Salah satu fungsi dari kegiatan outbound adalah character building. Nah, karakter yang paling sering dibangun dalam kegiatan ini adalah menumbuhkan jiwa kepemimpinan atau leadership. Beberapa permainan dalam kegiatan outbound harus dilakukan secara berkelompok dan di dalamnya ada pemimpin dan juga anggota. Mau tidak mau harus ada pemimpin yang terbentuk.

Dalam kegiatan lagi biasanya pemimpin akan diganti. Jadi semua orang bisa merasakan leadership sesuai dengan kemampuan masing-masing. Dengan kemampuan memimpin ini akan tahu bagaimana susahnya menjadi pemimpin sehingga mereka akan siap jika diminta. Selain itu mereka juga tahu bagaimana bersikap pada pemimpin agar kelompok yang dimiliki tidak terjadi perselisihan atau sejenisnya.

2. Menumbuhkan rasa percaya diri (Self Confidence).

Anak-anak SMP adalah masa peralihan dari anak-anak menuju remaja dan dari remaja dan dewasa. Kebanyakan dari mereka adalah mereka yang memiliki sifat sifat pemalu, penakut, dan kurang percaya diri. Ketika mereka mengikuti kegiatan outbound dan berhasil menyelesaikan berbagai permainan yang menantang tentu akan membuat dirinya merasa senang dan bangga. Hal tersebut membuat kepercayaan diri anak semakin baik. Dengan membiarkannya memainkan permainan yang penuh tantangan, maka perlahan-lahan kepribadiannya akan lebih terbuka dan memunculkan rasa bangga tersendiri terhadap diri mereka.

3. Membangun kerjasama (Team Building).

Dalam kegiatan outbound ada banyak sekali permainan yang mementingkan kerja sama. Tanpa kerja sama yang baik, permainan tidak akan bisa selesai dengan baik. Bahkan bisa menjadi kacau sejak awal. Tentunya hal tersebut merupakan tantangan tersendiri, bagaimana peserta harus bekerja sama agar tetap kompak dan mampu menyelesaikan permainan dengan baik.

4. Mengembangkan kemampuan social.

Tidak hanya dilakukan sendiri-sendiri, permainan outbound juga banyak yang dilakukan dalam kerja sama tim dengan melibatkan anak-anak sesuai mereka. Situasi ini akan menjadi ruang bagi anak untuk berkomunikasi dan berkoordinasi terhadap satu sama lain.Disaat terjalin interaksi sosial antar sesama anak yang mengikuti outbound maupun antara anak dan instruktur di arena outbound, secara pasti hal itu akan mengembangkan kemampuan sosial anak.

5. Menghilangkan kejenuhan.

Permainan outbound selalu dibuat interaktif serta menyenangkan. Hal itu tentu saja akan menghilangkan kejenuhan dan akan memberi hiburan menyenangkan untuk anak-anak,apa lagi jika mereka yang terbiasa hidup di ligkungan perkotaan kami Outbound Bandung Adventure memfasilitasi Outbound dilingkungan pegunungan dan pedesaan.

6. Menumbuhkan keberanian.

Outbound didominasi dengan permainan-permainan yang menantang serta memacu adrenalin. Tentu saja hal itu akan menumbuhkan keberanian pada anak. Anak diajarkan untuk tidak takut dalam menghadapi tantangan seberat apapun.

7. Melatih konsentrasi.

Beberapa permainan seperti meniti tali atau papan, pastinya membutuhkan konsentrasi yang tinggi. Hal itu tntu akan melatih konsentrasi dan fokus anak.

8. Menjadi sarana hiburan.

Melakukan pembelajaran yang umumnya dilaksanakan di ruang kelas, bisa saja membuat anak menjadi bosan. Oleh sebab itu, membawa anak untuk mengunjungi dan mengikuti semua permainan di arena Outbound merupakan salah satu sarana hiburan yang cukup efektif untuk anak-anak.

9. Sarana Ekpresi.

Wahana dan permainan di arena Outbound biasanya menstimulus anak-anak untuk berpikir, merancang, bergerak serta bertindak bebas. Anak bisa berekspresi dan bereksperimen sebebas-bebasnya. Anak dapat mengungkapkan keinginan dan perasaannya. Apakah senang, takut, marah, berani, acuh, rendah diri, percaya diri, kuat, dan sebagainya.

10. Melatih Kemandirian.

Kemandirian adalah salah satu karakter yang wajib dimiliki oleh anak-anak. Dengan kemandirian yang tinggi, mereka akan terbiasa melakukan apa pun tanpa bantuan. Anak akan terbiasa menyelesaikan masalahnya sendiri dan akan terbiasa hingga terbawa saat mereka nantinya pulang ke rumah dan kembali ke sekolah. Disaat mengikuti outbound, anak biasanya tidak boleh melakukan permainan dengan dibantu oleh orang tua atau guru. Anak harus mampu menyelesaikan permainan sendiri. Oleh karena itu, kemandirian anak akan semakin besar.

12. Melatih problem solving.

Salah satu yang menarik dari manfaat outbound bagi anak-anak adalah melatih kemampuan memecahkan masalah. Jika tadi kemandirian dan kemampuan sosial akan terlatih, kali ini kemampuan berpikir cepat, kreatifitas, serta ketangkasan juga dibutuhkan untuk menyelesaikan sebuah permainan.

13. Membantu tumbuh kembang anak.

Permainan dengan latihan-latihan fisik dan menggerakan semua otot anak akan membantu tumbuh kembang anak yang mengikuti outbound.

14. Aktivasi kecerdasan majemuk.

Sarana outbound umumnya selalu atraktif, kecerdasan majemuk yang meliputi kecerdasan linguistik, logis matematik, musik, kinestetik, visual-spasial, interpersonal, intrapersonal, naturalis, emosional serta spiritual dapat diaktivasi dengan banyaknya jenis permainan. Apalagi jika instruktur outbound selalu melakukan ice breaking sebelum kegiatan berlangsung.

15. Anak Terpacu untuk Kreatif.

Melakukan kegiatan outbound akan memacu anak untuk menjadi kreatif. Ada banyak kegiatan outbond yang membuat anak jadi bisa melakukan apa pun termasuk memecahkan masalah yang sedang dihadapi. Lambat laun anak akan menjadi kreatif dengan sendirinya dan terbawa sampai kembali ke sekolah. Karakter kreatif ini membuat anak bisa bertahan dengan kehidupan sekolahnya. Kalau hal ini terus dikembangkan, kelak di masa depan, anak akan lebih mampu menghadapi dunia kerja dan kehidupan dewasanya dengan sempurna. Karakter kreatif yang mampu memecahkan masalah akan membantu dirinya untuk hidup lebih baik.

16. Terhindar dari Kecanduan Gadget.

Kemajuan teknologi memang sangat memudahkan banyak hal termasuk untuk anak. Namun, banyak hal negatif dari gadget yang membuat anak akhirnya kecanduan. Kalau sudah memegang ponsel atau laptop mereka jadi malas belajar, apalagi kalau anak sampai kecanduan game online.

Dengan melakukan kegiatan outbound, anak akan terbiasa tidak menggunakan ponsel dan gadget yang lain. Selama ditempat outbound mereka akan lebih banyak menghabiskan waktu bersama-sama dengan temannya. Dengan membiasakan anak tidak terlalu lengket dengan ponselnya, kemungkinan terjadi kecanduan akan kecil. Anak akan lebih suka berkomunikasi dengan teman secara langsung daripada asyik dengan dirinya sendiri.

17. Lebih Menghargai Alam.

Outbound selalu diadakan dikawasan yang menyatu dengan alam. Jadi, selain membentuk karakter anak dalam hal dunia sosial, mereka juga harus diajarkan bagaimana cara mencintai ciptaan Tuhan. Kelak saat sudah kembali ke sekolah dan rumah mereka akan memiliki kesadaran itu, misal dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Dengan melakukan kegiatan outbound ini anak akan diajarkan bagaimana lebih menghargai alam dan seisinya dengan baik. Mereka juga akan belajar bagaimana menjaganya dengan baik. Itulah 17 manfaat kegiatan outbound bagi anak SMP untuk pembentukan karakter, sehingga bisa menjadi anak yang mempunyai nilai tambah dan berkualitas tinggi, terutama dalam hal kepemimpinan, bersosialisasi, percaya diri dan bekerja sama.